Peduli Korban Banjir, IPMKK Serahkan Bantuan

Peduli Korban Banjir, IPMKK Serahkan Bantuan
Peduli Korban Banjir, IPMKK Serahkan Bantuan

Pangkalan Kerinci (SekataNews.com) - Banjir luapan sungai kampar akibat dibukanya bendungan PLTA Koto Kampar yang melanda Kabupaten Pelalawan-Riau, sejak hampir tiga pekan terakhir, dari awal tahun 2025 terus berlanjut. Dibalik, itu  bantuan kemanusiaan untuk korban banjir dari berbagai elemen, terus mengalir bagi warga Kabupaten Pelalawan yang terdampak.

Kali ini, pada Rabu, 29 Januari 2025 datang dari Ikatan Pelajar Mahasiswa Pangkalan Kerinci (IPMKK) yang turut ambil bagian dalam aksi kemanusiaan, dengan menyerahkan Sembilan Bahan Pokok (Sembako), untuk wilayah Kelurahan Kerinci Barat dan Desa Rantau Baru.

"Kami dari IPMKK mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terus menyalurkan bantuan dan menunjukkan kepedulian terhadap sesama," kata ketua IPMKK Rifki Alvariz Ramadhan, kepada SekataNews.com.

Rifki, sapaamya ini bersama pengurus IPMKK ikut menyerahkan bantuan sembako berupa minyak goreng sebanyak 30 liter, beras sebanyak 20 karung dan mie instan sebanyak 30 kardus di pusatkan di KM 8 Jalan Koridor Aksesroad PT RAPP, Kelurahan Pangkalan Kerinci Barat, Kecamatan Pangkalan Kerinci Kabupaten Pelalawan.

"Dengan adanya solidaritas dari berbagai pihak, diharapkan warga yang terdampak banjir dapat melewati masa sulit ini dengan lebih kuat dan tetap semangat," harapnya, menambahkan.

Semantara itu, Kepala Desa (Kades) Rantau Baru Nurzikri Anton, mengucapkan terima kasih atas bantuan yang dibsrikan IPMKK kepada warganya yang terdampak banjir tersebut.

"Bantuan ini sangat membantu kami. Kami sangat berterima kasih kepada IPMKK yang telah memberikan bantuan kepada kami," pungkas Kades.

Dengan adanya bantuan, itu diharapkan masyarakat terdampak banjir dapat segera pulih dan kembali menjalani hidup normal.***

Berita Lainnya

Index